Jakarta (ANTARA) - Rangkuman berita kriminal selama sepekan yang banyak dikunjungi pembaca setia ANTARA mulai dari berkas penyidikan kasus produksi film porno sudah dinyatakan lengkap atau P-21 hingga penangkapan pelaku penikaman imam mushalla ustadz Saidi (72) yang mengakibatkan korban meninggal.

Berikut rangkuman beritanya:

Tersangkanya 12 orang, berkas kasus film porno dinyatakan lengkap

Berkas kasus dugaan tindak pidana pornografi dengan jumlah tersangka 12 orang dari sebuah rumah produksi di Jakarta Selatan telah dinyatakan P-21 atau lengkap oleh Jaksa Penuntut Umum Kejaksaan Tinggi (Kejati) DKI Jakarta.

"Pada tanggal 17 Mei 2024 Jaksa Penuntut Umum (JPU) pada Kantor Kejati DKI Jakarta telah menyatakan lengkap berkas perkara (P21) dalam penanganan perkara dugaan tindak pidana pornografi dengan 12 (dua belas) orang tersangka yang menjadi 'talent' dalam rumah produksi porno Jakarta Selatan," kata Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Sari Simanjuntak.

Berita selengkapnya klik di sini

Polisi bongkar pabrik narkotika rumahan di Bogor

Polda Metro Jaya membongkar pabrik narkotika rumahan dengan barang bukti berupa tablet PCC (paracetamol, cafein, dan carisoprodol) dan hexymer sebanyak 2,4 juta butir di Kampung Legok Rati Desa Tajur RT.002/003 Kelurahan Tajur, Kecamatan Citeureup, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

"Tablet narkotika jenis PCC berjumlah 1,2 juta tablet, hxymer 1,1 juta tablet dan tablet yang diduga carisoprodol berjumlah 210 ribu tablet, dengan jumlah keseluruhan 2,4 juta tablet, " kata Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki saat konferensi pers di Jakarta, Selasa.

Berita selengkapnya klik di sini

Antisipasi begal, Polda Metro Jaya bentuk tim khusus

Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya membentuk tim khusus untuk mengantisipasi tindak pencurian dengan kekerasan (curas) atau pembegalan dan pencurian kendaraan bermotor di wilayah hukum Polda Metro Jaya.

"Dalam rangka meningkatkan rasa keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat khususnya dalam hal mengantisipasi kejahatan, kami dari Ditreskrimum telah membentuk timsus," kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Polisi Wira Satya Triputra di Jakarta, Kamis.

Berita selengkapnya klik di sini

Polda Metro Jaya tangkap tiga ASN pakai narkoba di Jakarta Pusat

Polda Metro Jaya menangkap tiga Aparatur Sipil Negara (ASN) Provinsi Maluku Utara yang diduga terkait kasus penyalahgunaan narkoba di Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Saat dikonfirmasi pada Kamis, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi membenarkan terkait penangkapan tersebut.

Berita selengkapnya klik di sini

Polisi tangkap pelaku penikam imam mushalla di Jakbar

Polisi menangkap pelaku penikaman hingga tewas ustadz Saidi (72), imam mushalla di Kedoya Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol M Syahduddi membenarkan penangkapan pelaku penikaman imam mushalla tersebut.

Berita selengkapnya klik di sini

Pewarta: Ilham Kausar
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2024