Jakarta (ANTARA) -
Sejumlah berita menarik menghiasi kanal Lifestyle, tekno, dan otomotif ANTARA pada Sabtu (25/5), di antaranya Sony Group akan memacu bisnis animasi, hingga pengamat sebut BNI Java Jazz Festival 2024 tidak mengecewakan.

Berita selengkapnya dapat anda simak pada tautan berikut:

1. Sony Group akan memacu bisnis animasi

Sony Group Corp. menyatakan akan meningkatkan bisnis animasi dengan memanfaatkan teknologi terdepan dalam upaya menjadikannya sebagai sumber pendapatan utama setelah gim, musik dan film.

2. Range Rover untuk pertama kalinya akan diproduksi di luar Inggris

Grup Jaguar-Land Rover (JLR) telah mengumumkan bahwa Range Rover dan Range Rover Sport akan dirakit di India, menandai produksi Range Rover pertama kali di luar Inggris.

3. Triawan sebut Addie MS inspirasional soal konser orkestra "videogame"

Wakil Ketua Umum Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kamar Dagang dan Industri Triawan Munaf mengatakan Addie MS merupakan salah satu pelaku industri musik yang menginspirasi banyak pelaku industri musik muda saat ini, termasuk Sherina.

4. Pat Boonnitipa tertarik libatkan Indonesia di film selanjutnya

Sutradara film “How to Make Millions Before Grandma Dies”, Pat Boonnitipa, mengaku tertarik untuk melibatkan Indonesia pada karya-karya selanjutnya.

5. Pengamat sebut BNI Java Jazz Festival 2024 tidak mengecewakan

Pengamat musik Aldo Sianturi mengatakan bahwa ajang BNI Java Jazz Festival 2024 tidak mengecewakan dan telah mendapatkan banyak opini positif dari berbagai kalangan.

Pewarta: Adimas Raditya Fahky P
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2024