Manchester (ANTARA News) - Sir Alex Ferguson menyatakan bahwa Manchester United mempunyai kekuatan guna meraih kemenangan di Liga Champion musim ini, meskipun musim panas ini ditinggalkan Ruud van Nistelrooy ke Real Madrid. United, yang akan berhadapan dengan juara Skotlandia, Celtic, di ajang Liga Champions hari Rabu di Old Trafford, secara tragis tersingkir di babak grup musim lalu, dengan menduduki juru kunci di grup tersebut setelah hanya mencetak tiga gol dari enam pertandingan melawan Benfica, Villareal, dan Lille. Dengan mencetak 38 gol di kancah Liga Champions dalam hanya lima musim di United, kepergian van Nistelrooy membuat kekosongan di posisi penyerang tim asuhan Ferguson untuk menghadapi tim-tim elite Eropa. Tetapi, pelatih United itu yakin pilihan-pilihan serangannya kini lebih kuat dibanding sebelumnya, mengingat semakin matangnya Wayne Rooney dan Cristiano Ronaldo serta kembali fitnya Louis Saha dan pahlawan final Liga Champions 1999, Ole Gunnar Solskjaer. "Saat kami memulai pertandingan Liga Champions kami tahun lalu, dengan Lille, Benfica, dan Villarreal di grup kami, kami kira kami akan dapat mengatasinya," kata Ferguson, seperti dikutip AFP. "Tetapi itu tidak terjadi, karena kami tidak mencetak gol cukup banyak dan dalam empat pertandingan melawan Lille dan Villarreal, kami tidak pernah mencetak gol. Tetapi tahun ini akan berbeda, saya dapat menjamin anda tentang itu. "Ruud van Nistelrooy banyak mencetak gol bagi kami di Eropa, tetapi saya kira kami sudah mulai menyebarkan gol di seluruh tim ata dua musim belakangan ini. "Kami mempunyai kombinasi yang berbeda di barisan depan tanpa Ruud dan Wayne Rooney, Ryan Giggs, dan Cristiano Ronaldo berpenampilan fantastis saat melawan AC Milan 18 bulan lalu. Kami juga mencetak emat gol saat melawan Arsenal di Highbury, jadi gol-gol itu tidak menjadi masalah. Rooney dan Ronaldo semakin tua dan akan membantu. Pada usia 20 tahun, Rooney akan matang dan mencetak gol-gol, tidak ada masalah tentang itu. Anak itu merupakan seorang pemain yang fantastis. "Dan tidak akan ada masalah mengenai kualitas louis Saha, kamia hanya berharap ia akan tetap fit. Ia mempunyai waktu yang tidak menguntungkan sejak tiba di sini, tetapi rasio golnya sangat baik. Suatu bonus tambahan akan terjadi bila Paul Scholes tetap fit, karena ia juga berbobot dengan golnya." Penampilan buruk United di Eropa musim lalu lebih diperburuk oleh kegagalan mereka untuk menyelamatkan tempat di UEFA Cup. Ferguson akan mendorong para pemainnya untuk belajar dari pengalaman pahit disingkirkan Benfica di Lisabon Desember lalu. Ia mengatakan "Para pemain tidak ingin mengingat kembali tentang hal itu, karena tidak ada seorang pun yang menyukai kenangan buruk, tetapi dipandang dari segi pemain sepak bola, hal-hal yang baik akan memberitahu mereka sendiri bahwa mereka tidak menginginkan hal itu terjadi lagi dan mereka ingin lebih baik. "Mereka mestinya ingin lebih baik, khususnya para pemain muda." "Kami benar-benar kecewa dengan penampilan kami tahun lalu, khususnya pertandingan di Paris melawan Lille. Kami hanya suatu tim yang sangat tidak berpengalaman dalam pertandingan itu, tetapi meskipun demikian kami masih kecewa." "Tidak ada seorang pun yang berfikir bahwa United tidak akan lolos dari grup itu, tetapi kenyataannya, kami bahkan tidak berhasil di UEFA Cup, jadi seperti yang telah ditunjukkan bahwa segala sesuatu mungkin terjadi di sepakbola." (*)

Copyright © ANTARA 2006