Saya mengatakan kepadanya (Hogdson) bahwa Wilshere siap tampil. Dia hanya perlu dipoles
London (ANTARA News) - Arsene Wenger mengatakan kepada pelatih Inggris Roy Hodgson bahwa Jack Wilshere akan siap dimainkan untuk Piala Dunia Brasil yang dimulai pada 12 Juni mendatang.

Wilshere (22) telah absen sejak mengalami cedera pergelangan kaki kanan kala bermain untuk tim nasional Inggris pada 5 Maret lalu.

"Saya mengatakan kepadanya (Hogdson) bahwa Wilshere siap tampil. Dia hanya perlu dipoles," kata Wenger kepada Hogdson dilansir dari BBC, Minggu (20/4).

"Dia sudah mulai joging minggu ini. Saya rasa dua sampai tiga minggu (Wilshere akan pulih sepenuhnya)," kata pelatih asal Prancis tersebut.

Arsenal menargetkan Wilshere sudah bisa dimainkan di final Piala FA pada 17 Mei mendatang melawan Hull.

Wilshere merupakan gelandang agresif yang menjalani debut liga termuda untuk Arsenal kala dimainkan sebagai pemain pengganti melawan Blackburn, September 2008.

Kendati karirnya menanjak sejak usia muda namun Wilshere kerap didera cedera.

Dia pernah menderita cedera pergelangan kaki kanan yang memaksanya absen selama 17 bulan dan absen di Piala Eropa 2012.

Saat ini Wilshere masih berkutat dengan masalah pergelangan kaki dan membutuhkan pembedahan sehingga harus absen hingga akhir musim dan melewatkan laga persahabatan melawan Irlandia dan Brasil.

"Jack sudah keluar dan masuk tahun ini, tapi saya pikir masalahnya sudah beres," kata Wenger. "Saya berharap mulai sekarang ia akan selalu siap dimainkan."

"Inggris tergabung dalam grup yang sangat sulit. Mereka melawan Italia dan Uruguay dalam grup dan mereka harus lolos dari situ. Jack bisa menjadi kejutan yang positif." kata Wenger.

Penerjemah:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2014