Barcelona (ANTARA News) - Gelandang Barcelona Andres Iniesta mengatakan Atletico Madrid memang pantas menjuarai Liga Utama Spanyol setelah mengimbangi Barcelona 1-1 di Camp Nou, Sabtu.

Diego Godin menit 49 memastikan gelar untuk Los Rojiblancos setelah menyamakan kedudukan 1-1. Gol Barcelona dicetak Alexis Sanchez pada menit 33. Gelar La Liga musim ini adalah yang pertama sejak 1995/1996.

"Atletico pantas menjadi juara," kata Iniesta seperti dilansir Football-Espana. "Tetapi ini mengecewakan untuk kami di musim ini," tambah pemain timnas Spanyol ini.

Musim ini Barcelona tanpa gelar. Dua kali Barcelona dipecundangi Atletico masing-masiong pada perempatfinal Liga Champions dan laga final Liga Spanyol. Gol Koke di leg kedua Liga Champions tak mampu dibalas pemain Barcelona.

Penerjemah: Okta Antikasari
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014