Moskow (ANTARA News) - Wartawan Rusia dari jaringan televisi Zvezda (Star), yang ditahan di Ukraina 6 Juni, telah dibebaskan, kata saluran TV Rusia-24 Senin dini hari.

Jaringan TV Zvezda kemudian menegaskan fakta pembebasan wartawan di Ukraina.

"Para wartawan dari saluran TV Zvezda bebas!" kata pengumumannya di situs jaringan TV sebagaimana dikutip ITAR TASS.

"Operator kamera video dan insinyur itu telah diserahkan kepada pihak Rusia di stasiun lintas batas internasional Nekhoteyevka (Belgorod Region). Mereka akan diterbangkan ke Moskow dengan pesawat khusus dari Departemen Pertahanan," kata seorang sumber di jaringan TV.

Wartawan Zvezda, Andrei Sushenkov dan Anton Malyshev, tiba di Ukraina untuk meliput peresmian Petro Poroshenko sebagai presiden.

Kontak dengan mereka hilang di malam hari 6 Juni setelah mereka tiba di satu pos pemeriksaan di Donetsk Region.

Kepemimpinan jaringan TV Zvezda, Dewan Hak Asasi Manusia, Wartawan Serikat dari Rusia dan Moskow, dan Komisi Eropa mendesak Ukraina untuk melepaskan para wartawan Rusia.

(H-AK) 

Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2014