Pinehurst, Amerika Serikat (ANTARA News) - Pegolf Jerman Martin Kaymer yang baru saja menjuarai AS Terbuka menyatakan negaranya bakal mengalahkan Timnas AS yang dilatih legenda Jerman Jurgen Klinsmann dengan skor 3-1.

"Saya kira kalian agak sedikit underdog," kata Kaymer. "AS, kalian tidak seburuk yang dipandang orang. Saya tak bilang kalian punya peluang menjuarai Piala Dunia, tapi saya kira itu bukan hadiah untuk Jerman. Ramalan saya adalah 3-1 untuk Jerman."

Kaymer mencatat betapa tim AS memiliki beberapa pemain dwi kewarganegaraan AS-Jerman seperti halnya Klinsmann yang relatif sukses mengantarkan Jerman pada Piala Dunia 2006 di tanahnya sendiri.

"Kalian punya dua orang Jerman di tim kalian, kalian punya pelatih asal Jerman, dan dia sudah sangat sukses bersama tim kami pada 2006," kata Kaymer.

Kaymer bertukar sms denghan salah satu pemain timnas Jerman yang tidak mau dia ungkapkan saat timnas Jerman bersiap menghadapi laga pembukanya melawan Portugal Selasa dini hari WIB ini.



Pewarta: Okta Antikasari
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014