Jakarta (ANTARA) - Skor pertandingan Grup F Piala Dunia 2014 antara Nigeria dengan Argentina sudah 1-1 saat memasuki menit kelima.

Pada pertandingan yang berlansung di Stadion Beira Rio, Porto Alegre, Rabu malam, Lionel Messi mencetak gol pada menit ketiga.

Namun kegembiraan kubu Argentina tidak berlangsung lama. Satu menit kemudian, permain Nigeria, Ahmed Musa, menaklukan Sergio Romero, melalui tendangan silang keras ke sisi kiri gawang.

Saat ini Argentina berada di puncak klasemen Grup F dengan nilai 6 dan sudah memastikan lolos ke babak 16 besar. Sementara Nigeria berada di urutan kedua dengan nilai 4,.

Susunan Pemain

Nigeria: 1-Vincent Enyeama; 5-Efe Ambrose, 13-Juwon Oshaniwa, 22-Kenneth Omeruo, 2-Joseph Yobo; 10-John Obi Mikel, 17-Ogenzi Onazi, 7-Ahmed Musa; 8-Peter Odemwingie, 9-Emmanuel Emenike, 18-Michael Babatunde

Pemain cadangan: 3-Ejike Uzoenyi, 4-Ruben Gabriel, 6-Azubuike Egwuekwe, 18-Michael Babatunde, 12-Kunde Odunlami, 14-Godfrey Oboabona, 15-Ramon Azeez, 16-Austine Ejide, , 19-Uche Nwofor, 20-Michael Uchebo, 21-Chigozie Agbim, 23-Shola Ameobi

Argentina: 1-Sergio Romero; 4-Pablo Zabaleta, 2-Ezequiel Garay, 16-Marcos Rojo, 17-Federico Fernandez; 5-Fernando Gago, 7-Angel Di Maria, 14-Javier Mascherano; 9-Gonzalo Higuain; 10-Lionel Messi; 20-Sergio Aguero

Pemain cadangan: 3-Hugo Campagnaro, 6-Lucas Biglia, 8-Enzo Perez, 11-Maxi Rodriguez, 12-Agustin Orion, 13-Augusto Fernandez, 15-Augusto Fernandez, 18-Rodrigo Palacio, 19-Ricky Alvarez, 21-Mariano Andujar, 22-Ezequiel Lavezzi, 23-Jose Basanta(*)

Pewarta: Unggul Tri Ratomo
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014