Jakarta (ANTARA News) - Mendominasi penguasaan bola, Manchester United yang bertanding di kandangnya sendiri di Old Trafford di bawah pelatih baru Louis van Gaal, harus tertinggal 0-1 pada babak pertama melawan Swansea City dalam pertandingan pertama Liga Utama Inggris malam ini.

Pemain asal Korea Selatan Ki Sung-Yueng membawa Swansea unggul pada menit 28 lewat tendangan kaki kiri usai assist dari Gylfi Sigurdsson.

Sigurdsson sempat mengancam gawang David de Gea pada awal babak ini, sedangkan Wayne Rooney beberapa kali menciptakan peluang tapi gagal berbuah gol, antara lain pada menit 34 ketika sundulannya menyamping dari gawang lawan seteleh menerima kiriman bola dari Juan Mata lewat sepak pojok.

Darren Fletcher juga sempat mengancam gawang Swansea, lagi-lagi usai meneruskan rancangan gol dari Juan Mata.

Susunan pemain:
Manchester United:
David De Gea, Phil Jones, Chris Smalling, Tyler Blackett, Juan Mata, Ashley Young, Ander Herrera, Darren Fletcher, Jesse Lingard (Adnan Januzaj), Wayne Rooney, Javier Hernández
 
Swansea City: Lukasz Fabianski, Jordi Amat, Neil Taylor, Ashley Williams, Angel Rangel, Ki Sung-Yeung, Jonjo Shelvey, Nathan Dyer, Wayne Routledge, Gylfi Sigurdsson, Wilfried Bony




Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2014