Gorontalo (ANTARA News) - Puluhan ribu massa yang berasal dari Kabupaten Gorontalo, Selasa, menggelar aksi demo besar-besaran terhadap calon gubernur dari Partai Golkar, Fadel Muhamad. Massa terdiri dari ratusan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dari seluruh instansi di pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo, sejumlah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), tokoh adat, tokoh masyarakat, camat, Kepala Desa, serta masyarakat dari berbagai kalangan. Aksi tersebut dilakukan sebagai protes terhadap pernyataan Fadel Muhamad, yang dinilai telah menghina Bupati Gorontalo, David Bobihoe dan Wakil Bupati Gorontalo, Sofyan Puhi. Sebelumnya, Fadel sempat mengeluarkan pernyataan bahwa kedua pemimpin Kabupaten Gorontalo tersebut telah bersikap tidak adil dan munafik, di depan sejumlah masyarakat dalam sebuah acara Halal Bi Halal di Kelurahan Hunggaluwa, Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo pada Minggu (12/11). Aksi tersebut dipimpin oleh Azis Nurhamiden dari pemerintah Kabupaten Gorontalo, Helmin Hippy dan Sugirman Usman dari Aliansi Masyarakat Peduli Adat Gorontalo (AMPAG), serta Alex Bobihoe sebagai perwakilan dari pemangku adat. Sebelum memulai aksinya, para orator terlebih dulu memperdengarkan rekaman pernyataan Fadel tersebut, di depan para PNS dan masyarakat yang memadati Mall Limboto. Dalam orasinya, AMPAG menjelaskan bahwa aksi tersebut dilakukan, untuk menyampaikan kekecewaan masyarakat terhadap Fadel, yang telah menghina dua khalifah Kabupaten Gorontalo dan bukan untuk tujuan politik golongan tertentu. "Ini murni sebagai pernyataan dari seluruh masyarakat Kabupaten Gorontalo dan tidak ada hubungannya dengan isu politik yang berkembang saat ini," kata Azis Nurhamiden. Penghinaan Fadel tersebut, kata dia, telah memancing emosional masyarakat lapisan bawah, mennegah, dan seluruh elemen (stakeholder) Kabupaten Gorontalo,, sehingga tidak memungkinkan untuk dikendalikan lagi.(*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2006