Jakarta (ANTARA News) - Tim Indonesia menundukkan Vietnam 4-0 dalam turnamen Axiata Cup 2014 di Stadion Britama Arena Jakarta, Jumat.

"Jika dilihat dari para pemain, kita memang menang dibanding Vietnam. Tapi, bukan meremehkan Vietnam ya. Hanya saja hasil ini sesuai prediksi kami," kata Manajer Tim Indonesia Aryono Miranat kepada pers selepas pertandingan.

Tim Indonesia, lanjut Aryono, semula memperkirakan Vietnam akan menurunkan tunggal putri terbaiknya untuk melawan Hana Ramadhini.

"Awalnya saya sempat gugup saat bermain, tapi setelah pertandingan berjalan, sudah bisa menyesuaikan diri. Saya malah lebih menguasai bola dan mengatur tempo permainan dibanding lawan," kata Hana tentang pertandingannya melawan Dinh Thi Phuong Hong yang berakhir 21-8, 21-12.

Indonesia memenangi seluruh kategori dalam pertandingan hari kedua turnamen berhadiah total satu juta dolar AS itu dengan perolehan poin total 168-86 atas Vietnam.

Pada kategori tunggal putra, Simon Santoso mampu melibas Nguyen Hoang Nam dengan skor 21-11, 21-8 dalam pertandingan selama 30 menit.

Ganda putra, Mohammad Ahsan/Markis Kido menundukkan Bao Minh/Huynh Nguyen Khang 21-11, 21-15 dalam pertandingan selama 21 menit, sedangkan ganda campuran Riky Widianto/Richi Puspita Dili mengalahkan Dao Manh Thang/Pham Nhu Thao 21-15, 21-6,  dalam waktu 21 menit.

Sementara di lapangan lain di Stadion Britama, Tim Malaysia menang 3-1 atas Tim Asia All Star. Kemenangan itu diperoleh pada tunggal putra, ganda putra, dan ganda campuran.

Pewarta: Imam Santoso
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2014