Jakarta (ANTARA News) - PT Indosat Tbk mulai menjalankan aplikasi generasi ke-3 (3G) akhir bulan ini sebagai wujud penyesuaian dengan kemajuan teknologi dan pelayanan kepada masyarakat. "Sejak awal mula kelahirannya hingga di usianya yang ke-39, Indosat selalu berusaha memenuhi kebutuhan masyarakat dan terus mengikuti perkembangan teknologi telekomunikasi yang pesat," kata Division Head Public Relation PT Indosat Adita Irawati dalam siaran persnya di Jakarta, Senin. Inovasi teknologi 3G itu, katanya, adalah puncak dari layanan Indosat selama 39 tahun terakhir. Program itu akan dilaksanakan pada 29 November 2006. Selain itu, Indosat juga melakukan pengembangan jaringan di Banjarmasin dan Lampung dalam bentuk peluncuran produk Star One. Hal itu dilakukan sebagai bagian dari program penggelaran layanan sampai ke 22 kota di Indonesia hingga akhir 2006. Sebelumnya, program perluasan cakupan layanan itu juga diwujudkan dalam bentuk penambahan 11 kantor pelayanan di wilayah Jawa Barat. Hal itu dilakukan untuk menjangkau pelanggan hingga ke kota-kota kecil.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2006