... tambahan satu bagian tubuh bayi, total korban yang dalam proses identifikasi berjumlah 13 korban...
Surabaya (ANTARA News) - Bagian tubuh bayi korban AirAsia QZ8501 diidentifikasi Tim Identifikasi Korban Musibah (DVI) Polda Jawa Timur, di RS Bhayangkara setempat, di Surabaya, Senin. 

Kepala Humas Polda Jawa Timur, Komisaris Besar Polisi Awi Setiyono, proses identifikasi itu dimulai pukul 11.00 WIB, Senin ini. 

"Dengan tambahan satu bagian tubuh bayi, total korban yang dalam proses identifikasi berjumlah 13 korban," katanya.

Ia mengatakan, jumlah itu diperkirakan bertambah sebab sesuai laporan masih ada jenazah yang berhasil ditemukan dan kini berada di Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah. 

Setiyono meminta maaf bila tim idenntifikasi itu belum bisa mengungkap identitas jenazah dua hari terakhir, karena kesulitan yang disebabkan sebagian besar jenazah tidak utuh.

Selain itu, tim identifikasi mengaku masih belum ada kecocokan antara data post mortem dan ante mortem yang diberikan keluarga korban AirAsia QZ8501.

"Tim DVI juga masih menunggu hasil DNA yang ada dari Markas Besar Kepolisian Indonesia yang belum dikirimkan sampai saat ini. Jadi mohon bersabar," ucapnya.

Sementara itu, bagian tubuh yang belum teridentifikasi dan berada di RS Bhayangkara meliputi jenazah berlabel B028, B044, B063, B065, B069, B070, B071, B072, B073, B074, B075, serta B076.

Pewarta: Abdul Ibrahim
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015