Basque Country, Spanyol (ANTARA News) - Real Sociedad sukses tekuk Sevilla 4-3 dalam lanjutan Liga Spanyol di Estadio Anoeta, Minggu.

Empat gol Sociedad dicetak oleh Imanol Agirretxe menit 16, penalti Xabi Prieto menit 48, gol bunuh diri Alejandro Arribas, dan Xabi Prieto menit 90. Sementara tiga gol Sevilla dicetak oleh Thimothee Kolodzieczak menit 43, Carlos Bacca menit 67, dan penalti Kevin Gameiro menit 78.

Dengan kemenangan ini, Sociedad menyamai poin Eibar yang berada di posisi sepuluh dengan 27 poin, sedangkan Sevilla tetap dengan 45 poin.

Pertandingan berjalan atraktif dengan kedua tim saling membalas gol. Dengan Sociedad menguasai 51 persen pertandingan, sedangkan Sevilla 49 persen. Dengan tendangan ke arah gawang Sociedad terbilang lebih agresif dengan melepaskan delapan kali, sementara Sevilla lima kali.

Tim tuan rumah membuka skor menit 16. Berawal dari umpan silang Zaldua di kotak penalti dan disambar Agirretxe, kemudian bola diarahkannya ke pojok tengah gawang dan merobek gawang Rico. Sociedad 1-0 Sevilla.

Menjelang turun minum Sevilla membalas lewat sundulan Kolodziejczak ke arah pojok kanan gawang, menit 43. Sociedad 1-1 Sevilla.

Menit 48 Sociedad diberikan penalti oleh wasit karena pelanggaran Tremoulinas. Prieto yang menjadi eksekutor membuat kiper Rico bergerak ke arah yang salah dan sukses menjebol gawang Sevilla. Sociedad 2-1 Sevilla.

Setelah itu Sevilla mencoba menyamakan kedudukan lewat Arribas dari tendangan bebas, tetapi tendangannya hanya membentur mistar gawang, menit 55.

Menit 67 Sevilla menyamakan kedudukan 2-2 ketika Banega mengirim umpan ke kotak penalti dan disambar Bacca.

Menit 77 giliran wasit menghadiahi penalti untuk Sevilla karena pemain Sociedad Martinez diklaim melakukan handball. Gameiro tak memberikan kesempatan kiper untuk menyelamatkan gawang dengan mengarahkan tendangan ke arah kiri gawang. Sociedad 2-3 Sevilla.

Kedudukan kembali imbang 3-3 ketika pemain Sevilla Arribas melakukan gol bunuh diri.

Ketika pertandingan terlihat akan berakhir dengan skor imbang, Prieto menyambar bola dengan sundulannya dan membuat pertandingan berakhir untuk keunggulan tuan rumah 4-3.

Berikut ini susunan pemain kedua tim seperti dikutip di espnfc.com.

Real Sociedad: Geronimo Rulli, Inigo Martinez, Ion Ansotegui, Joseba Zaldua, Alberto de la Bella (Alfred Finnbogason), Esteban Granero, Xabi Prieto, Ruben Pardo, Sergio Canales (Hervias), Gonzalo Castro (Markel Bergara), Imanol Agirretxe.

Sevilla: Sergio Rico, Benoit Tremoulinas, Diogo Figueiras, Thimothee Kolodzieczak, Alejandro Arribas, Daniel Carrico, Vicente Iborra (Denis Suarez), Gerard Deulofeu (Vitolo), Ever Banega, Alexis Vidal, Carlos Bacca (Kevin Gameiro).

Penerjemah: Okta Antikasari
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2015