Madrid (ANTARA News) - Schalke 04 dibelit rangkaian cedera empat pemain, termasuk Benedikt Hoewedes dan Klaas-Jan Huntelaar, menjelang laga leg kedua 16 Besar Liga Champions melawan Real Madrid Rabu dini hari esok.

Bek  Hoewedes dan mantan striker Real Huntelaar cedera saat laga Bundesliga Sabtu lalu yang dimenangi Schalke 3-1 atas Hoffenheim, bersama dengan gelandang Marco Hoeger dan penyerang Eric Maxim Choupo-Moting.

"Siapa yang akan mampu bermain akan ditentukan setelah sesi latihan terakhir," kata pelatih Roberto Di Matteo dalam konferensi pers Senin waktu setempat.

Bahkan tanpa masalah cedera para pemain itu pun, ditambah larangan bermain kepada Kevin-Prince Boateng, Schalke menghadapi tugas sulit di Bernabeu setelah kalah 0-2 dari sang juara bertahan pada leg pertama bulan lalu di Gelsenkirchen.

Real sendiri baru-baru ini terjungkal di La Liga dengan kehilangan tampuk kepemimpinannya di puncak klaseman dari Barcelona setelah kalah 0-1 dari Athletic Bilbao. Namun tak ada keraguan mereka bakal mudah melewati klub Bundesliga itu.

Kemenangan bagi tim asuhan Carlo Ancelotti akan menyamai rekor Liga Champions League menang 12 kali berturut-tutut di kandang dan sekaligus memecahkan rekor paling sering menang berturut-turut.

Real menyamai rekor Bayern Munchen yang menang 10 kali beruntun dari Schalke.

"Kami harus memiliki hari yang sempurna sebagai tim dan berharap lawam kani tidak pada kondisi super," kata Di Matteo yang pernah melatih Chelsea saat menjadi juara Liga Champions 2012.

"Jika kami berhasil menciptakan gol pertama maka itu pastinya amat sangat menarik. Yang penting adalah kami solid dan terorganisir sebagai tim. Jika kami mengatasi itu maka kami bisa meredam kekuatan serangan Real," tutupnya seperti dikutip Reuters.




Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2015