... jadi amburadul dan diacak-acak oleh (pihak) yang tak bertanggungjawab. Menkumham jangan sembrono, memecah belah kami, kami ingin bersatu...
Jakarta (ANTARA News) - Wakil Ketua Komisi IV DPR, Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto, meminta Menteri Hukum dan HAM, Yasona Laoly, tidak memecah-belah Partai Golkar.

Hal itu disampaikan Titiek dalam keterangan persnya menanggapi Surat Keputusan Menkumham yang mengesahkan DPP Partai Golkar hasil Munas Ancol di Gedung DPR, Jakarta, Senin.

"Kita jadi amburadul dan diacak-acak oleh (pihak) yang tak bertanggungjawab. Menkumham jangan sembrono, memecah-belah kami, kami ingin bersatu," kata Titiek.

"Golkar ada di mana-mana dan sudah lama ada. Menkumham hanya 5 tahun. Jadi jangan merusak Partai Golkar," kata Titiek.

Laoly mengeluarkan surat keputusan menteri tentang pengesahan kepemimpinan DPP Partai Golkar saat ini di tangan Agung Laksono. 

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015