Semarang (ANTARA News) - Sebanyak lima orang mengalami luka berat dan ringan ketika bencana alam tanah longsor menimpa rumah mereka di Dusun Beji Kelurahan Beji Kecamatan Ungaran Timur Kabupaten Semarang, Jateng, Senin pukul 15.00 WIB. Pantauan ANTARA News di Ungaran, Senin, menyebutkan, lima orang yang mengalami luka berat dan ringan tersebut kini mendapat perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Daerah Ungaran. Mereka adalah Sudarsono (54), Ny Runita (83), Ny Sukini (51), dan Herlambang (6) mengalami luka ringan, sedangkan Sumartini mengalami luka berat. Bencana tanah longsor tersebut juga mengakibatkan dua rumah roboh dan enam rumah lainnya mengalami rusak ringan. Peristiwa tersebut bermula hujan deras yang turun di daerah tersebut sekitar pukul 14.30 WIB, tiba-tiba ada bukit yang biasa ditambang oleh penduduk runtuh dan menimpa rumah mereka. Sampai kini warga di sekitar lokasi kejadian mengungsi ke tempat lain yang lebih aman, mengingat hujan masih turun di kawasan tersebut dan mereka takut ada longsor susulan. Di sisi lain, hujan deras yang turun di Ungaran juga mengakibatkan banjir di Perumahan Cemara, akibatnya 21 Kepala Keluarga (KK) terpaksa mengungsi di tempat yang lebih tinggi karena rumah mereka terendam air sekitar dua meter. Selain merendam 21 rumah milik warga perumahan tersebut, banjir juga mengakibatkan puluhan rumah di daerah tersebut terendam air kurang dari satu meter.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006