Jakarta (ANTARA News) - Anggota MPR RI Djoni Rolindrawan mengatakan kurangnya pemahaman Pancasila di tengah masyarakat mengakibatkan lunturnya rasa nasionalisme rakyat.

"Kalau hal tersebut dibiarkan, akan sangat berbahaya bagi kelangsungan bernegara," kata Djoni Rolindrawan dalam rilis Humas MPR RI yang diterima di Jakarta, Sabtu.

Menurut dia, hal yang paling ditakuti dirinya saat ini adalah hilangnya Pancasila dari diri generasi muda Indonesia.

Politisi Partai Hanura itu mempertanyakan bagaimana keberlangsungan bangsa ini bila generasi muda penerus kepemimpinan bangsa bisa sampai tidak mengenal Pancasila.

"Secara umum, pengamalan Pancasila itu harus dimulai saat ini, detik ini, awalnya amalkanlah di lingkup terkecil di sekitar kita, setelah itu baru meningkat ke lingkup keluarga besar, kemudian bertambah di lingkup masyarakat luas," paparnya.

Pewarta: Muhammad Razi Rahman
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2015