Jakarta (ANTARA News) - Penyidik Polda Metro Jaya menggelar rekonstruksi pembunuhan terhadap wanita asal Jepang Yoshimi Nishimura (28) dengan menghadirkan tersangka Nursalim (25) di Apartemen Casagrande Tebet Jakarta Selatan.

"Rekontruksi untuk menggambarkan aksi yang dilakukan tersangka saat membunuh korban," kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Krishna Murti di Jakarta, Senin.

Krishna mengatakan tersangka Nursalim akan memperagakan adegan dari awal rencana hingga aksi pembunuhan yang dilakukan terhadap Yoshimi.

Krishna menyatakan adegan rekonstruksi juga dibutuhkan untuk mencari hal yang belum terungkap berdasarkan keterangan tersangka.

Aparat Polda Metro Jaya meringkus pemuda berinisial Nursalim di daerah Lampung pada Kamis (10/9), setelah diduga membunuh Yoshimipada.

Nishimura ditemukan tewas di kamar lantai 10 Apartemen Casa Grande Tower Montreal Jakarta Selatan, Senin (7/9) sekitar pukul 09.30 WIB.

Nursalim diduga membunuh korban kemudian mengambil uang tunai sebesar Rp7 juta, mata uang asing Rp19 juta, dua unit telepon selular dan beberapa perhiasan.

Pewarta: Taufik Ridwan
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2015