Paris (ANTARA News) - Olympique Lyonnais menelan kekalahan keempat mereka dari lima pertandingan di semua kompetisi pada Sabtu, di mana pelatih Hubert Fournier menghadapi masa depan yang tidak pasti setelah timnya kalah 0-2 oleh tamunya tim promosi Angers di Liga Prancis.

Angers, yang menang berkat dua gol dari Cheikh N'Doye, melompat ke peringkat kedua dengan 30 angka dari 17 pertandingan, tertinggal 15 angka dari pemuncak klasemen Paris Saint Germain (PSG) setelah juara Prancis itu menang 3-0 atas Nice pada Jumat.

Hasil ini membuat Lyon, yang tidak pernah menang sejak mengalahkan rival abadinya St Etienne di "Derby" Rhone empat pekan silam turun ke peringkat kelima dengan 26 angka.

"Kami akan bertemu, untuk memikirkan situasinya dan tidak terbawa," kata Presiden Lyon, Jean-Michel Aulas.

"Kami memiliki jadwal pertandingan (Liga Champions) di Valencia pada Rabu dan di markas PSG pada Minggu (depan). Jadwal ini berarti kami tidak dapat membuat keputusan dengan kepala panas seperti sekarang."

"Secara tradisional, Anda akan berpikir mengenai pergantian pelatih, dengan mengeluarkan uap yang mengebul, Anda dapat menemukan jawaban-jawaban."

Angers membuka keunggulan pada menit ke-17 ketika NDoye menaklukkan Anthony Lopes dengan sundulan dari tendangan bebas Thomas Mangani.

Mangani digantikan tidak lama setelah 30 menit pertama, ia dipapah keluar lapangan menyusul tekel keras dari Steed Malbranque.

Tim tamu nyaris menggandakan keunggulan sebelum turun minum, namun Lopes mampu menepis tembakan yang dilepaskan Gilles Sunu dari tepi kotak penalti.

NDoye mengubah skor menjadi 2-0 dua menit sebelum pertandingan usai, ketika ia mengalahkan Bakary Kone pada duel udara untuk menanduk tendangan sudut Billy Ketkeophomphone.

Lyon sebelumnya mengklaim penalti yang tidak dikabulkan wasit Lionel Jaffredo, setelah Mathieu Valbuena dijatuhkan oleh NDoye.

Caen menghuni peringkat ketiga dengan 29 angka setelah mereka takluk 1-2 dari Lille, sedangkan Monaco naik ke peringkat keempat dengan 28 angka setelah mengalahkan Bastia di Korsika dengan skor 2-1, di mana Lacina Traore mengemas dua gol.

Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015