Jakarta (ANTARA News) - Pelatih Bayern Muenchen Pep Guardiola bertekad menjuarai Liga Champions untuk ketiga kalinya namun tidak akan menghakimi jika gagal, sekalipun dia meninggalkan klub ini pada akhir musim ini tanpa lagi mengangkat trofi bergengsi Eropa itu.

Bayern dan Guardiola menghadapi ujian berat karena harus memimpin skuad yang dililit cedera saat melawan Juventus pada pertandingan leg pertama 16 Besar Liga Champions di Turin, Rabu dini hari nanti.

"Siapa pun yang menghakimi saya hanya untuk Liga Champions tidak menyadari bahwa kehidupan saya tidak tergantung kepada hal itu," kata dia kepada wartawan. "Saya memang ingin juga menjuarai Liga Champions, tetapi saya telah menemukan budaya baru (di Muenchen) dan tujuan-tujuan saya telah tercapai."

"Di Barcelona, saya telah memenangi segalanya dan menjuarainya lagi. Saya ingin mencoba pengalaman baru, hanya karena saya akan berubah lagi. Banyak lagi dalam hidup saya ketimbang sepak bola."

Namun itu tidak berarti Guardiola yang dua kali menjuarai Liga Champions bersama Barca dan tengah memburu juara liga berturut-turut, kehilangan reputasinya sebagai jenderal yang brilian, demikian Reuters.

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016