Jakarta (ANTARA News) - Tim voli putri Gresik Petrokimia menentukan target menempati posisi ketiga klasemen dalam Proliga 2016 Putaran II seri ketiga di Palembang, 8-10 April 2016.

Pelatih Petrokimia, Li Huanning seusai pertandingan dengan skor 2-3 melawan Jakarta PGN Popsivo di Hall Basket Senayan, Jakarta, Minggu malam, mengatakan ia optimistis timnya akan bertanding lebih baik lagi dalam laga selanjutnya.

"Saya optimistis tim bisa bertanding lebih baik dan dapat menempati posisi ketiga klasemen," kata dia.

Apalagi, ujar dia, pemain asing baru Heloiza Pereira yang baru tampil perdana Minggu menunjukkan performa yang bagus.

Pergantian pemain yang sering terjadi sebelumnya, kata Li, merupakan suatu kendala, tetapi kini ia merasa Lailatul Aisyah dan kawan-kawan lebih mantap.

Para pemain, ujarnya, juga akan terus didorong untuk berlatih lebih keras sebelum melawan Bekasi BVN dan Jakarta Elektrik PLN di Palembang.

"Saya berharap kami akan menang melawan PLN besok," tutur Li.

Sementara itu, kini Gresik Petrokimia berada di posisi keempat klasemen sementara dengan poin empat.

Berada di posisi pertama dengan 17 poin adalah Jakarta Pertamina Energi, pada posisi kedua dengan 14 poin adalah Jakarta Elektrik PLN, pada posisi ketiga dengan 12 poin adalah Jakarta PGN Popsivo dan pada posisi bontot tanpa poin adalah Bekasi BVN.

Sebanyak enam tim putra dan lima tim putri yang menjadi peserta Pertamina Proliga 2016 akan memperebutkan jalan menuju empat besar dengan bertanding di Putaran II seri pertama di Solo, seri kedua di Jakarta dan seri ketiga di Palembang.

Pewarta: Dyah Dwi Astuti
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2016