Jakarta (ANTARA News) - Putri Sulung Aa Gym dan Teh Nini, Ghaida Tsurayya, mengaku ingin sekali menjadi seorang pengusaha dan meneruskan perjuangan sang ayah mengelola Managemen Qolbu. "Saya ingin meneruskan usaha wiraswasta bapak (Aa Gym). Saya berencana masuk ke perusahaan bapak dan magang di sana, ikutan untuk mendapat pengalaman," katanya setelah mendampingi sang bunda Teh Ninih dalam dialog "Makin Cantik Aja", di Islamic Book Fair 2007, Jakarta, Jumat. Ia mengatakan keinginannya meneruskan usaha kedua orang tuanya tersebut tidak lepas sebagai bentuk baktinya kepada ibu-bapaknya. Menurut dia, Aa Gym membebaskan anak-anaknya memilih jalan hidup asalkan dapat mempertanggungjawabkannya. Gadis berumur 18 tahun ini mengaku mengawali "karir" wirausahanya dengan menjual buku bapaknya dan menawarkan bonus kepada pembeli. "Pembelinya teman-teman sendiri, banyak juga yang beli soalnya buku yang saya jual ada tanda tangan bapak," katanya sambil tersenyum. Sementara itu, ditanya tentang keinginannya meneruskan "profesi" kedua orang tuanya sebagai pendakwah, Gaida mengatakan dirinya telah memiliki rencana sendiri. "Berdakwah bisa melalui banyak cara, tidak harus seperti bapak atau mama," kata gadis yang mengaku sangat mengidolakan orang tuanya ini.(*)

Editor: Heru Purwanto
Copyright © ANTARA 2007