Denpasar (ANTARA News) - Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali Adi Nugroho mendampingi petugas sensus ekonomi 2016 mengawali pendataan ke rumah Sekretaris Daerah Provinsi Bali Cokorda Ngurah Pemayun di Denpasar, Minggu.

"Pendataan kepada tokoh-tokoh masyarakat, termasuk Gubernur Bali Made Mangku Pastika mengawali kegiatan sensus ekonomi yang akan dilaksanakan selama sebulan penuh 1-31 Mei 2016," kata Adi Nugroho.

"Peran serta para tokoh dan masyarakat, terutama pengusaha, sangat diharap untuk memberikan informasi yang akurat dalam menyukseskan sensus ekonomi," ujar Adi Nugroho.

I Gede Hendrayana, petugas sensus ekonomi yang melakukan pendataan di rumah Sekretaris Daerah Provinsi Bali, mengatakan petugas mendata semua rumah warga, baik yang memiliki usaha maupun tidak.

Petugas, ia melanjutkan, hanya akan menyampaikan dua sampai tiga pertanyaan kepada warga yang tidak memiliki usaha dan menyampaikan sampau 20an pertanyaan kepada warga yang memiliki usaha.

Adi mengatakan BPS Bali mengerahkan 6.179 petugas untuk melakukan sensus ekonomi di sembilan kabupaten/kota di Bali.

Pewarta: IK Sutika
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2016