Semarang (ANTARA News) - Kepala Kepolisian Daerah Jawa Tengah (Kapolda Jateng), Irjen Pol. Dody Sumantyawan, mengatakan bahwa ada satu luka tembak yang mengenai jantung Wakil Kepala Kepolisian Wilayah Kota Besar (Waka Polwiltabes) Semarang, AKBP Lilik Purwanto, sehingga meninggal dunia. "Ada beberapa luka di bagian tubuh Waka Polwiltabes Semarang, tetapi ada satu luka mengenai jantungnya, dan ini yang parah," katanya, usai menjadi Irup persemayaman dan pemberangkatan jenazah AKBP Lilik Purwanto dari rumahnya di Jalan Bukit Cengkeh Nomor 20 Bukit Sari Semarang, Rabu sore. Lilik Purwanto meninggal dunia ditembak anak buahnya, Briptu Hance, di ruang kerja di Markas Polwiltabes Semarang, Rabu pagi. Hance juga tewas ditembak anggota Resimen Mobil (Resmob) Polwiltabes Semarang. Jenazah Lilik Purwanto kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara, dan baru tiba di rumah duka pukul 15.55 WIB, kemudian disemayamkan sejenak, dan dimakamkan di Tempat Pemakaman Prajurit Bergoto Semarang. Ratusan karangan bunga berjejer di sepanjang jalan menuju ke rumah duka, diantaranya dari Kapolri, Pangdam IV Diponegoro, Kapolres Purworejo, Kapolres Tapian Kalimantan Timur, dan Wakapolwil Bojonegoro. Lilik Purwanto adalah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1986 yang meninggalkan seorang istri, Ratih Lukitaningrum, dan tiga orang anak, yaitu Bima, Rizki, dan Rara. Ia menjabat sebagai Wakapoltabes Semarang sejak September 2006, dan sebelumnya menjadi Kapolres Klaten, serta pernah menjabat sebagai Kapolres Kebumen. Selain menjabat Waka Polwiltabes Semarang, Lilik Purwanto adalah manajer Tim Semarang Pemkot Bank Jateng, tim bola voli yang sekarang ini sedang mengikuti kejuaraan voli semiprofesional Proliga 2007. Kapolda Jateng yang menjadi irup pada saat persemayaman dan pemberangkatan dari rumah duka mengatakan, yang hadir semua di sini telah memaafkan segala kesalahan almarhum, baik yang disengaja maupun tidak disengaja. "Kami berharap agar keluarga yang ditinggalkan tabah menghadapi cobaan ini," katanya. Saat di rumah duka, selain Kapolda Jateng juga tampak Wali Kota Semarang, Sukawi Sutarip, Wakil Wali Kota Semarang, dan para kapolres se-Jateng. Lilik Purwanto dilahirkan di Semarang pada 17 Desember 1962, dan lulus Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) tahun 1994 dan Sespimpol tahun 1999. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007