Jakarta (ANTARA News) - Acara Intel Developer Forum (IDF) bertema "Power Your Innovations"dari Intel Corporation akan kembali diadakan di Beijing pada pertengahan April mendatang. Acara dua hari ini, menurut siaran pers Intel di Jakarta, Rabu, diselenggarakan di Beijing Convention and Exhibition Centre (BICC), adalah yang pertama dari tiga IDF yang dijadwalkan pada tahun 2007 dan merupakan satu-satunya yang diadakan di paruh pertama tahun ini. Beijing IDF, 17-18 April, dirancang untuk membuat sebuah pengaruh yang signifikan di industri TI dan teknologi, mengumpulkan pembuat-pembuat keputusan teknologi, pengembang-pengembang, kelompok-kelompok kerja sama teknologi, pelanggan-pelanggan, media dan analis-analis dari China dan seluruh dunia. Acara ini akan menyediakan sebuah platform bagi yang hadir untuk bertemu dengan pakar-pakar teknologi dan pemimpin-pemimpin Intel dan juga pakar-pakar industri dari vendor-vendor IT dan teknologi terkemuka. Pemilihan China untuk penyelenggaranan IDF pertama tahun ini menegaskan pentingnya Asia bagi Intel. Seiring dengan perkembangan industri China yang mendekati sebuah standar dunia, negara ini telah menarik perhatian banyak bakat-bakat dan pengembang-pengembang professional IT dan teknologi dan juga vendor-vendor software dan hardware multi-nasional dan lokal. Potensi pasar, menurut pakar-pakar industri, tidak ada bandingannya dengan total 461 juta pelanggan ponsel dan 137 juta pengguna Internet, yang merupakan yang pertama dan kedua di dunia. Menurut IDC, total pengeluaran TI di China untuk tahun 2006 adalah 420,9 juta dolar AS, dan tahun 2010 akan mencapai 538,8 juta dolar AS, dengan tingkat pertumbuhan tahunan sebesar 11,5 persen.(*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007