Jakarta (ANTARA News) - Pemutaran perdana film "D.P.O" (Detachment Police Operation) tetap berjalan meski pemeran utamanya, Gatot Brajamusti alias Aa Gatot, berhalangan hadir karena terjerat kasus narkoba dan kepemilikan senjata api.

Walau tidak bisa datang ke pemutaran perdana filmnya, Gatot telah meminta tolong rekannya, pesinetron Deden Bagaskara, menghadiri penayangan film itu.

Deden sempat mengunjungi Gatot saat berada di Jakarta beberapa waktu lalu.

"Dia minta saya membantu memantau proses penayangan, bagaimana aspirasi dan animo masyarakat," kata Deden sebelum penayangan "D.P.O" di Jakarta, Kamis.

Gatot Brajamusti berperan sebagai Kapten Sadikin yang bertugas menumpas kejahatan, karakter yang bertolak belakang dengan apa yang sekarang sedang dia jalani di dunia nyata.

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2016