Jakarta (ANTARA News) - Iringan rebana mengiringi kedatangan pasangan Anies Baswedan - Sandiaga Uno di kantor KPU DKI Jakarta, untuk mendaftarkan diri sebagai Cagub dan Cawagub di Pilkada DKI Jakarta 2017, Jumat malam.

Mereka yang diusung dua partai yaitu Gerindra dan PKS tiba di kantor KPU DKI Jakarta sekitar pukul 20.45 WIB.

Baik Anies maupun Sandiaga kompak mengenakan atasan putih lengkap dengan kalungan sarung di leher masing-masing.

Sementara itu, puluhan pendukung pasangan Anies dan Sandiaga menanti di depan kantor KPU DKI sejak pukul 16.00 WIB tadi.

Sebelumnya, pasangan Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni tiba di kantor KPU DKI sekitar pukul 20.00 WIB, untuk mendaftarkan diri sebagai cagub dan cawagub DKI.

Mereka resmi diusung empat partai politik yakni Demokrat, PPP, PKB dan PAN.

Selain itu, pasangan Basuki Tjahaja Purnama Djarot Saiful Hidayat yang diusung empat partai lainnya yakni PDI Perjuangan, Golkar, NasDem dan Hanura telah mendaftarkan diri Rabu (21/10) lalu.

Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2016