Jakarta (ANTARA News) - Atletico Madrid dan Bayern Muenchen memastikan diri lolos ke babak 16 besar Liga Champions usai memenangi pertandingan masing-masing di Grup D, Rabu pagi WIB.

Finalis tahun lalu, Atletico, berhasil menang dramatis atas wakil Rusia FC Rostov 2-1 di Stadion Vicente Calderon.

Meski harus merelakan gawang mereka kebobolan untuk kali pertama di laga kandang Liga Champions musim ini, tim besutan Diego Simeone sukses meraih kemenangan berkat dwigol Antoine Griezmann.

Griezmann mencetak gol pada menit 90+3 untuk memastikan kemenangan Atletico.

Kemenangan Atletico membuat mereka menjaga catatan sapu bersih laga penyisihan grup dan mengantongi 12 poin sebagai bekal menduduki puncak klasemen.

Sementara di Stadion Philips, jawara Belanda PSV Eindhoven harus mengakui keunggulan jawara Jerman Bayern Muenchen 1-2.

Muenchen berhasil meraih kemenangan lewat dua gol yang dicetak Robert Lewandowski, setelah sempat tertinggal akibat gol Santiago Arias yang berbau offside.

Total sembilan poin yang sementara ini dikumpulkan Muenchen mengantarkan tim besutan Carlo Ancelotti itu mendampingi Atletico ke babak 16 besar, meski mereka masih berkesempatan mengambil alih posisi puncak.

Sementara PSV dan Rostov yang sama-sama baru memiliki satu poin dipastikan langkahnya terhenti di babak penyisihan grup Liga Champions.

Hasil pertandingan penyisihan keempat Grup D Liga Champions, Rabu pagi, seturut laman resmi UEFA (tuan rumah disebut pertama, pemenang dicetak tebak):

Atletico Madrid 2 - FC Rostov 1 (Antoine Griezmann 28', 90+3'; Sardar Azmoun 30')
PSV Eindhoven 1 - Bayern Muenchen 2 (Santiago Arias 14'; Robert Lewandowski p-30', 73')

Klasemen sementara (urutan, tim, main, menang, imbang, kalah, memasukkan-kemasukan, poin):
1 Atletico Madrid 4 4 0 0 5-1 12
2 Bayern Muenchen 4 3 0 1 11-3 9
3 PSV Eindhoven 4 0 1 3 4-9 1
4 FC Rostov 4 0 1 3 3-10 1

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2016