Jakarta (ANTARA News) - Dua gerobak bubur ayam pada Senin pagi mangkal di garasi Rumah Lembang, markas pemenangan pasangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) - Djarot Saiful Hidayat di Pilkada DKI Jakarta, Menteng Jakarta Pusat. 

"Silakan kalau mau sarapan bubur," kata panitia yang menjaga meja pendaftaran pada warga yang datang ke Rumah Lembang, Senin. 

Para warga pun mengantre untuk mendapat bubur secara cuma-cuma sebelum mengungkapkan keluh kesah dan aduan pada Ahok. 

Rencananya, sarapan bubur gratis ini akan berlangsung selama Ahok masih menerima pengaduan warga di Rumah Lembang. Kus, pedagang bubur yang biasa berjualan di Jalan Kimia, menyiapkan 300 porsi untuk hari ini. 

"Tiga bulan di sini (Rumah Lembang)," katanya pada ANTARA News. 

Mulai hari ini, Ahok siap menerima aduan dari masyarakat di Rumah Lembang, Menteng, Jakarta setiap Senin hingga Jumat pada pukul 08.00 hingga 10.00 WIB. 

Ini merupakan kebiasaan yang sudah dilakukan Ahok sejak masih aktif menjabat sebagai gubernur DKI Jakarta. 

Setiap pagi, dia biasa menyempatkan diri menemui puluhan warga yang menantinya sejak pagi di pendopo Balai Kota Jakarta, baik untuk mengadu.

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2016