Makassar (ANTARA News) - Tim Perseden Denpasar membatalkan agenda laga uji coba menghadapi PSM Makassar yang saat ini kebetulan menjalani pemusatan latihan di Bali sejak 23 Januari 2017.

Media Officer PSM, Andi Widya Syadzwina saat dihubungi dari Makassar, Jumat, menyatakan jika pihaknya juga tidak mengetahui secara pasti alasan yang membuat juara Indonesia Soccer Championship (ISC) Liga Nusantara 2016 itu memutuskan membatalkan agenda yang telah disepakati.

"Mereka (Perseden Denpasar) hanya menyatakan batal. Kami juga tidak mengetahui alasan pastinya mengapa batal dilaksanakan," katanya.

Namun demikian, pihak PSM juga tidak mempersoalkan. Apalagi tim asuhan Pelatih Robert Rene Alberts itu juga mendapatkan lawan tanding sebagai penggantinya yakni tim lokal Bali Mitra Badung. Uji coba ini sesuai rencana dilaksanakan di Gelora Samudra, Bali pada hari ini.

Ia menjelaskan, agenda uji coba ini sudah masuk rangkaian program PSM selama menjalani TC di Bali. Uji coba sengaja digelar untuk melihat sejauh mana koordinasi khususnya bagi para pemain lama dan yang baru saja didatangkan.

PSM mengapresiasi kesiapan tim amatir Mitra Badung untuk meladeni perlawanan tim kebanggaan masyarakat Makassar dan Sulawesi Selatan tersebut.

Berdasarkan informasi, Mitra Badung yang menjadi lawan PSM siap menurunkan pemain asing dalam laga tersebut. Kondisi itu tentu direspon secara positif oleh tim pelatih karena bisa membuat uji coba lebih maksimal.

Apalagi PSM dalam laga tersebut ingin melihat faktor mana saja yang masih harus dibenahi sebelum kompetisi resmi berjalan. Ini juga sebagai ujian kesiapan setiap pemain untuk tampil maksimal pada saat berlaga di Liga Indonesia 2017.

"Robert Rene Alberts menyiapkan dua tim menghadapi Mitra Badung. Ini untuk melihat sejauh mana potensi setiap pemain yang ada," ujarnya.

Saat ini, tim Juku Eja telah banyak mendatangkan para pemain bintang diantaranya Hamka Hamzah, Zulkifli Syukur, Raphael Maitimo, Faturrahman hingga bek impor asal Prancis yakn Steven Paulle.

Mereka terus dimatangkan bersama para pemain lain yang diputuskan tetap dipertahankan manajemen PSM yakni Syaiful, Deny Marcel, Hendra Wijaya, Wasyiat Hasbullah, Ardan Aras, Reva Adi Utama, M Rahmat, Rasyid Bakri, Syamsul Chaeruddin, Rizky Pellu, Ridwan Tawainella, Andri serta dua penyerang PSM yakni Titus Bonai serta Ferdinand Sinaga.

Pewarta: Abd Kadir
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2017