Jakarta (ANTARA News) - Calon Gubernur petahana DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyempatkan diri untuk melintasi Jembatan Cinta yang ada di Pulau Tidung dalam agenda blusukannya di Kepulauan Seribu hari ini, demi cinta lebih dalam lagi kepada istrinya.

Ahok melintasi Jembatan Cinta bersama dengan beberapa relawan dan juga warga setempat.

Dia mengaku sengaja melintasi Jembatan Cinta untuk melihat langsung bentuk jembatan dan sekaligus menambah sayang serta cintanya kepada Veronica Tan, istrinya.

"Ini kan namanya Jembatan Cinta. Ya, saya ke sini untuk menambah rasa cinta kepada satu (istri) yang sudah ada," kata Ahok sambil tersenyum di Pulau Tidung, Senin sore.

Ahok juga mengelilingi Pulau Tidung sambil menyapa, bersalaman dan berfoto bersama dengan warga di sana.

Kali ini Ahok didampingi oleh Juru Bicara Tim Pemenangan Ahok-Djarot, Ruhut Sitompul dan Anggota Tim Pemenangan bidang Kampanye dan Sosialisasi Bestari Barus.

Pilkada DKI Jakarta pada 15 Februari 2017 diikuti tiga pasang calon gubernur dan wakil gubernur, meliputi Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.

Pewarta: Cornea Khairany
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2017