Bangkok (ANTARA News) - Persiapan Thailand untuk menghadapi Piala Asia cukup menggembirakan saat mereka mengalahkan Cina 1-0 pada pertandingan persahabatan, Rabu. Thailand, yang akan menjadi tuan rumah bersama turnamen yang akan digekar 7-29 Juli itu, merebut kemenangan melalui gol pada menit ke-41 dari Pipat Tonkanya, untuk membukukan kemenangan pertama mereka atas Cina dalam 17 tahun terakhir. Tim tuan rumah menyerah sejak awal pertandingan saat upaya pada menit pertama dari Sutee Suksomkit masih bisa diselamatkan oleh penjaga gawang Cina Li Leilei. Cina, yang tidak diperkuat beberapa pemain inti mereka, hampir unggul enam menit kemudian saat sundulan pemain tengah Sheffield United Li Tie bisa dihentikan penjaga gawang Thailand Kosin Hathairattanakul. Thailand akhirnya memecahkan kebuntuan empat menit sebelum turun minum saat Li gagal menahan tendangan jarak jauh Tawan Sripan, yang membuat Pipat bisa menjebol gawang dari jarak dekat. Cina berupaya keras untuk menyamakan kedudukan pada babak kedua, dengan Jiang Kun nyaris mencetak gol dari tendangan bebas di tepi kotak penalti dan juga upaya Qu Bo yang ditahan barisan belakang Thailand. Sedangkan Thailand dua kali hampir memperbesar keunggulan pada 10 menit terakhir saat Jakkrit Bunkham dan Suchao Nutnum melepaskan tembakan jarak jauh namun masih bisa diselamatkan penjaga gawang Cina. Thailand akan menjadi tuan rumah Piala Asia bersama Indonesia, Malaysia, dan Vietnam. Mereka akan bermain di Grup A bersama Australia, Irak, dan Oman, sedang Cina tampil di Grup C bersama Uzbekistan, Iran, dan Malaysia. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007