Bandung (ANTARA News) - Grup band Padi Reborn merilis single terbaru mereka usai vakum bermusik hampir tujuh tahun, yakni Kau Malaikatku untuk penggemar setianya alias Sobat Padi.

"(Lagu terbaru) bukan tentang cinta tapi tentang persahabatan dan seseorang yang kita nanti yang kita cari. Judulnya Kau Malaikatku," kata lead gitar grup musik Padi Reborn Piyu, disela-sela jumpa pers Authenticity Fest 2017, di Bandung, Sabtu.

Piyu menuturkan Kau Malaikatku bisa dikatakan karya terbaru Padi Reborn atas pencarian mereka selama ini dan sebagai penanda kembalinya mereka ke blantika musik Indonesia.

"Selama tujuh ini kita terus mencari, kita merasa ada yang kurang, tapi ternyata yang kita cari itu ternyata ada di sekitar kita yakni Sobat Padi," ujar Piyu.

Menurut dia, vakumnya Padi selama tujuh tahun dinilai hal yang positif karena saat memutuskan untuk bersatu kembali ia dan personil lainnya sudah bisa menenangkan ego masing-masing.

"Selama tujuh tahun ini orang banyak mengira-ngira tentang kita. Kita mau menceritakan sejujur-jujurnya sampai proses kita beragumen berdebat sampai marah kita sampaikan," kata dia.

Lagu terbaru Padi Reborn, rencananya akan dibawakan pada ajang Authenticity Fest 2017 di Lapangan Pussenif PPI Kota Bandung pada Sabtu malam.

"Bisa tampil di Authenticity Fest 2017 merupakan sebuah kesenangan luar biasa. Ini sebuah jawaban bahwa padi kembali, yakni Padi Reborn. Ini kota kedua bagi padi dan mudah-mudahan bisa lancar," kata Piyu.

Pewarta: Ajat Sudrajat
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2017