Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo tiba di Ibu Kota Jakarta pada Senin siang setelah melewati malam pergantian tahun 2017-2018 di Kota Yogyakarta.

Menurut laporan Antara di Lanud Halim Perdanakusuma, pesawat kepresidenan Indonesia-1 yang mengangkut rombongan presiden mendarat pada sekitar pukul 14.15 WIB.

Presiden Jokowi bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo telah menempuh penerbangan selama 45 menit dari Lanud Adi Sutjipto, Yogyakarta.

Selama kegiatan intern di Yogyakarta, Presiden dua kali mengunjungi kawasan perbelanjaan Malioboro untuk melihat geliat ekonomi wisata sekaligus jalan santai menyapa masyarakat.

Jokowi juga memanfaatkan waktunya "momong" cucu pertama, Jan Ethes Sri Narendra, yang berusia 1 tahun 9 bulan.

Presiden Joko Widodo saat menemani cucu, Jan Ethes Sri Narendra, bermain di halaman depan Istana Kepresidenan Yogyakarta atau Gedung Agung pada Senin (1/1/2017). (Bayu Prasetyo)

Pada saat malam pergantian tahun, Presiden memberikan kesempatan bagi sejumlah masyarakat maupun wisatawan untuk masuk ke Istana Kepresidenan Yogyakarta atau Gedung Agung guna bersilaturahim.

Sejumlah pedagang kaki lima yang menyediakan kuliner khas Yogyakarta pun diundang masuk ke halaman istana menyuguhkan wedang ronde, bakmi jawa, bajigur, tengkleng, bakwan malang, sate ayam dan angkringan nasi kucing.

Masyarakat dapat bersalaman bergantian dengan Presiden dan bebas memilih kuliner yang diinginkan. 

Pewarta: Bayu Prasetyo
Editor: Monalisa
Copyright © ANTARA 2018