Kopenhagen (ANTARA News) - Asosiasi Sepakbola Uni Eropa (UEFA) pada Kamis (5/7) mengumumkan hukuman terhadap Denmark akibat kericuhan dalam pertandingan kualifikasi Euro 2008 lawan Swedia bulan lalu diperlunak. Pertandingan itu dihentikan saat kedudukan imbang 3-3 setelah wasit diserang penonton dan UEFA memberikan kemenangan 3-0 untuk Swedia. Badan sepak bola Eropa juga memerintahkan Denmark memainkan pertandingan kualifikasi kandang mereka berikutnya dalam jarak lebih 250km dari stadion nasional di Kopenhagen dan dua berikutnya secara tertutup. Tapi berdasarkan banding UEFA memutuskan untuk mengizinkan pertandingan lawan Spanyol dan terbuka untuk penonton, tapi dilangsungkan 140km dari Kopenhagen. Dua pertandingan lainnya lawan Islandia dan Lithuania boleh digelar di stadion nasional dan dihadiri penonton. "Kami relatif puas atas keputusan komisi banding ini," kata sekretaris jenderal federasi sepak bola Denmark Jim Stjerne Hansen. "Saya yakin mayoritas fans tim nasional kecewa karena ulah seorang penonton bodoh, kami tidak bisa menggelar pertandingan di Parken," tambahnya. Tapi pelatih Morten Olsen menyatakan ketidak senangannya dengan mengatakan, "Spanyol didukung 70.000 fans ketika kita bermain lawan mereka di Madrid. Sebenarnya amat sulit tidak bermain melawan tim yang sama di stadion terbesar kita." Swedia memimpin grup Euro 2008 mereka atas Spanyol dengan tiga poin dengan Denmark di tempat keempat, ketinggalan delapan poin, tapi masih menyisakan satu pertandingan, demikian laporan AFP. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007