Jakarta (ANTARA News) - Thailand dan Vietnam, dua dari empat negara yang menjadi tuan rumah Piala Asia 2007, menuai hasil positif dalam laga pertama mereka dan Indonesia pun bertekad untuk mengikuti langkah kedua negara tetangga tersebut. "Kami tahu akan kualitas kami sebagai sebuah tim. Hasil pertandingan Thailand dan Vietnam itu memicu semangat kami untuk bisa tampil sebaik mereka," kata kapten tim nasional Indonesia, Ponaryo Astaman, dalam konferensi pers di Jakarta, Senin. Pada laga pembuka di Bangkok, Thailand menahan seri Irak 1-1, sedangkan Vietnam secara mengejutkan menundukkan jawara Piala Teluk 2007, Uni Emirat Arab (UAE), 2-0 di Hanoi. Sementara Indonesia akan menghadapi negara Teluk lainnya, Bahrain, pada laga pertama Grup D di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (10/7). "Kami punya cara untuk merepotkan mereka. Kalau tidak yakin, untuk apa kami ada di sini," tegas kapten asal klub Arema Malang tersebut. Namun pelatih Indonesia Ivan Venkov Kolev, walau menegaskan timnya tidak takut menghadapi Bahrain, tidak terdengar seoptimistis sang kapten. "Bahrain sedikit lebih berkualitas dibandingkan Irak dan UAE. Pertandingan nanti akan berat," jelas pria asal Bulgaria itu. Pernyataan Kolev terdengar aneh karena UAE adalah juara Piala Teluk 2007 yang berada enam peringkat di atas Bahrain dalam peringkat dunia FIFA. Sedangkan Irak, walau negara itu tengah porak-poranda akibat peperangan, masih menempati peringkat ke-84 dunia. "Walau demikian saya tahu secara individual para pemain Indonesia (kualitasnya) tidak berada di bawah ketiga tim lain, hanya kami harus menyatukannya untuk membentuk tim yang tangguh," tutur Kolev. Mengenai kekuatan Bahrain sendiri, Kolev menyatakan sudah melihat rekaman pertandingan mereka dan mendapat gambaran akan kekuatan dan kelemahan lawan. "Saya tidak bisa mengungkapkan itu (kekuatan dan kelemahan lawan) tetapi secara umum mereka adalah tim yang bagus," katanya. "Kami menghormati Bahrain tetapi kami tidak takut menghadapi mereka," tegas Kolev. Pertandingan Indonesia melawan Bahrain akan berlangsung Selasa, pukul 17.20 WIB. (*)

Copyright © ANTARA 2007