Jakarta (ANTARA News) - Pegolf amatir yang diproyeksikan untuk SEA Games Thailand 2007 Andik Mauludin dan Lidya Ivana Djaya menjuarai turnamen golf MP-Golf Circuit 2007 seri ketiga yang berlangsung di padang golf BSD, Tangerang, Kamis. Andik yang mewakili klub Pondok Indah mencatat total pukulan satu di atas par 217 selama tiga hari turnamen putra, dan unggul dua pukulan atas pegolf warga keturunan Korsel Nak Young Jeh yang mewakili Banten yang mencatat skor 219, sedangkan Benny Kasiadi (PGI) berada di posisi ketiga dengan 221, disusul Hardjito (Kaltim) 223, dan Ujang Zarem (JGCC) di tempat kelima dengan 224. "Permainan hari pertama saya membuat catatan lima di atas par dan itu sangat buruk. Untung pada hari kedua saya membuat empat dibawah par dan hari ini even par," kata Andik. "itu sebetulnya catatan yang kurang bagus dibanding hasil yang saya buat pada seri satu (di Pondok Indah) dan seri dua (di Imperial), tapi lumayan karena saya berhasil menang," kata pegolf yang memenangi seri satu di Pondok Indah dengan mencatat tiga di bawah par dan seri dua di Imperilal mencatat lima dibawah par. Pada permainan hari ketiga, Kamis, Andik mencetak tiga birdie pada lubang ke 2, 13, 17 dan membuat bogey pada lubang 4, 6, dan 8 sehingga dia mencatat pukulan even par 72. "Sebetulnya permainan hari ini cukup enak, tidak ada gangguan cuaca, tapi saya tidak tahu kenapa akurasi pukulan saya kurang pas," tambahnya. Sementara itu di bagian putri terjadi kejutan dimana Lidya yang ungul 12 pukulan atas pegolf posisi kedua Ani Iman untuk meraih juara amatir putri, membuat hole-in-one pada permainan lubang ketujuh. "Saya juga tidak tahu bagaimana saya memukul bola, yang jelas bola begitu saja meluncur dan langsung masuk lubang,` kata Lidya. Atlet pelatnas SEA Games 2007 Lidya yang dalam turnamen ini mewakili SIGC mencatat total pukulan even par 72 dengan total skor 144 dalam dua hari permainannya, dia mengungguli Ani Iman (Kaltim) yang mencatat total 156, diikuti posisi ketiga Ni MAde Budiani (SIGC) dengan skor yang sama 156. Seri keempat (terakhir) turnamen MP-Golf Circuit 2007 akan berlangsung di padang golf Imperial, Tangerang 7-10 Agustus dengan nama Indonesia Men Amateur Open. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007