Madrid (ANTARA News) - Real Madrid diperkirakan akan melepas tawaran 90 juta euro (sekitar Rp1,19 triliun) untuk bisa memboyong gelandang asal Brazil milik AC Milan, Kaka, demikian dilaporkan harian olahraga Spanyol, Marca, Senin. Jika kesepakatan tersebut tercapai maka nilai tersebut akan menjadi yang termahal dalam sejarah transfer pemain sepak bola. Menurut harian tersebut, tawaran itu kemungkinan akan diajukan pada Rabu (1/8) atau Kamis (2/8) di Milan, pada sebuah pertemuan antara ofisial kedua tim, yang resminya hanya akan membicarakan mengenai kemungkinan transfer pemain depan Real Madrid Julio Baptista ke klub Italia itu. "Real Madrid pekan ini akan melancarkan serangan total untuk (mendapatkan) Kaka," tulisnya. Presiden Real Madrid Ramon Calderon telah menempatkan Kaka, yang menjadi inspirasi AC Milan saat merebut gelar juara Liga Champions musim lalu, dalam urutan teratas dari daftar pemain yang ingin direkrutnya. Tetapi pemain berusia 25 tahun itu masih terikat kontrak dengan AC Milan hingga Juni 2011 dan ia mengatakan dirinya bahagia di Milan. "Real Madrid adalah klub fantastik, tetapi uang bukan segalanya," kata Kaka kepada kantor berita Italia ANSA pekan lalu. "Saya juga belajar dari teman-teman yang pindah dari Milan dan menyesali tindakannya itu. Saya ingin membuat sejarah di sini," tambahnya saat itu. Transfer terbesar dalam sejarah sepak bola sejauh ini adalah ketika Zinedine Zidane dibeli Real Madrid dari Juventus pada 2001 dengan harga 75 juta euro (sekitar Rp995 miliar dengan kurs saat ini).(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007