Beijing (ANTARA News) - Tentara Pembebasan Rakyat Cina (PLA) pada musim panas 2007 memulai pengumuman penerimaan tenaga baru secara nasional dengan melakukan tes psikologi untuk pertama kalinya. "Penerimaan tenaga baru tahun ini difokuskan untuk lulusan sekolah menengah di pedesaan, lulusan akademi di kota, dan lulusan sekolah kejuruan," kata seorang pejabat senior staf umum PLA, seperti dikutip Kantor Berita Xinhua, di Beijing, Jumat. "Standar yang lebih tinggi akan ditekankan pada penerimaan tenaga baru ini dalam upaya menghadapi tantangan langkah yang cepat dalam reformasi militer Cina," kata pejabat itu. Ujian fisik akan dilakukan termasuk tes untuk mengetahui apakah calon tentara yang akan diterima menderita AIDS dan pemakai obat-obatan, dan tes psikologi akan lebih luas dilakukan di sejumlah wilayah Cina. PLA melakukan penerimaan tenaga baru yang diutamakan pria muda berusia antara 18 hingga 20 tahun dan wanita lulusan sekolah menengah atas berusia 18 atau 19 tahun. Sementara batas usia tertinggi bagi calon tentara pria untuk lulusan sekolah yang lebih tinggi adalah 22 tahun. Panitia juga mensyaratkan penerimaan calon tentara pria di kota setidaknya berpendidikan sekolah menengah atas dan mahasiswa universitas, sementara untuk pelamar dari wilayah pedesaan, lulusan sekolah dasar merupakan suatu keharusan. PLA melakukan penerimaan tenaga baru secara nasional setahun sekali dan dilakukan pada musim panas. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007