Depok (ANTARA News) - Ditengah maraknya komik yang berasal dari Jepang dan negara -negara Barat, komik berasaskan Islam (Komik THE99) mulai diperkenalkan di Indonesia. "Komik ini diilhami dari ajaran agama Islam dan mengambil nama dari 99 asma Allah SWT," kata Pemimpin Redaksi, Komik "THE99", Sigit Widodo, di Depok, Jabar, Minggu. Menurut dia, selain di Indonesia komik tersebut juga akan diperkenalkan di Malaysia dan sebagian Singapura, dengan lisensi yang berasal dari Indonesia. "Kita sesuaikan dengan Bahasa Melayu di Pasar Malaysia dan Inggris di pasar Singapura," katanya. Komik super hero ini, kata dia, merupakan komik alternatif yang menjadi bacaan bagi anak-anak dan remaja Indonesia. Ia mengatakan komik tersebut akan dipasarkan di Jabodetabek sebesar 70 persen dan 20 persen di Bandung, dan sisanya untuk daerah lainnya di Pulau Jawa. Sigit mengungkapkan, "THE99" merupakan komik superhero dengan konsep baru yang tampil dalam kemasan grafis indah seperti superhero-superhero ternama lainnya. Meski tampil layaknya superhero barat, "THE99" hadir dengan nuansa geografis Timur Tengah. Karakter-karakter dalam komik "THE99" diciptakan oleh Naif Al-Mutawa, pria asal Kuwait pemegang gelar Ph.D. di bidang Psikologi dan Master di bidang Manajemen Bisnis. CEO Teshkeel yang sudah menjadi kutu buku sejak kecil ini memimpikan tampilnya superhero-superhero dari dunia Islam untuk mengisi kekosongan bacaan komik remaja bagi seperempat keluarga dunia yang beragama Islam. "Komik ini menceritakan tentang pahlawan-pahlawan super yang mendapat kekuatan dari permata Nur yang diciptakan di Baghdad pada tahun 1258 Masehi," katanya.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007