Jakarta, (ANTARA News) - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) mengupayakan untuk segera memulihkan jaringan listrik di lokasi terdampak tsunami Selat Sunda yang terputus akibat pohon-pohon yang tumbang.

Saat ini PLN sudah mengirimkan teknisi dan bantuan, serta 26  unit ambulans ke lokasi terdampak bencana, demikian disampaikan Kepala Satuan Komunikasi Corporate PT Perusahaan Listrik Negara ( PLN) (Persero), I Made Suprateka, di Jakarta, Minggu.

Sementara itu, PLN mengonfirmasi bahwa 11 pegawainya meninggal dunia akibat tsunami yang melanda kawasan sekitar Selat Sunda pada Sabtu malam (22/12).

"Laporan dari posko kami 11 orang meninggal dunia terdiri dari pegawai PLN,  keluar pegawai dan anak-anak, " kata I Made Suprateka.

PLN Transmisi Jawa Bagian Barat (TJBB) sedang mengadakan acara internal perusahaan ketika tsunami terjadi. Acara itu diikuti oleh 260 pegawai PLN dan menurut data terkini 170 di antaranya sudah ditemukan dan masih ada 19 orang yang belum diketahui keberadaannya.


 

Pewarta: Afut Syafril Nursyirwan
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2018