Jakarta (ANTARA) - Barcelona memastikan gelar juara Liga Spanyol setelah memenangi laga pekan ke-35, Minggu dini hari WIB.

Menjamu Levante di Nou Camp, Barcelona membutuhkan sentuhan kosmik sang megabintang Lionel Messi yang mencetak gol semata wayang penentu kemenangan 1-0 meski baru masuk pada awal babak kedua.

Kemenangan itu membuat Barcelona memiliki 83 poin atau unggul sembilan poin atas Atletico Madrid (74) pada peringkat kedua.

Meski masih bisa disamai total poinnya, Barcelona tetap berada di atas Atletico karena  meraih satu kemenangan dan satu hasil imbang dalam catatan pertemuan kedua tim musim ini.

Kini Barcelona telah mengoleksi 26 trofi juara Liga Spanyol, masih terpaut tujuh trofi dari Real Madrid yang merupakan pengumpul terbanyak dengan 33 kali.

Namun dalam satu dasawarsa terakhir, Barcelona memperlihatkan dominasi mereka dengan tujuh kali menjadi juara dan hanya diselingi dua kali oleh Madrid pada 2012 dan 2017 serta Atletico pada 2014.

Baca juga: Messi antar Barcelona juarai La Liga

Berikut daftar juara Liga Spanyol sejak musim 1995/1996, musim perdana sistem tiga poin untuk setiap kemenangan diadopsi (musim, juara, total poin):

1995/1996 - Atletico Madrid (87)
1996/1997 - Real Madrid (92)
1997/1998 - Barcelona (74)
1998/1999 - Barcelona (79)
1999/2000 - Deportivo La Coruna (69)
2000/2001 - Real Madrid (80)
2001/2002 - Valencia (75)
2002/2003 - Real Madrid (78)
2003/2004 - Valencia (77)
2004/2005 - Barcelona (84)
2005/2006 - Barcelona (82)
2006/2007 - Real Madrid (76)*
2007/2008 - Real Madrid (85)
2008/2009 - Barcelona (87)
2009/2010 - Barcelona (99)
2010/2011 - Barcelona (96)
2011/2012 - Real Madrid (100)
2012/2013 - Barcelona (100)
2013/2014 - Atletico Madrid (90)
2014/2015 - Barcelona (94)
2015/2016 - Barcelona (91)
2016/2017 - Real Madrid (93)
2017/2018 - Barcelona (93)
2018/2019 - Barcelona (83)**

*Madrid dan Barcelona sama-sama mengoleksi 76 poin. Madrid juara karena unggul catatan pertemuan kontra Barcelona yakni sekali menang dan sekali imbang.

**belum poin total. Barcelona juara pada pekan ke-35, dengan koleksi 83 poin dan unggul sembilan poin atas Atletico Madrid serta unggul catatan pertemuan berupa satu kemenangan dan satu hasil imbang.

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2019