Tangerang (ANTARA News) - Kantor Administrator Bandara (Adban) Soekarno Hatta (Soetta) akan mengumpulkan seluruh perusahaan maskapai penerbangan, terkait dengan penemuan penutup mesin (fairing engine) pesawat di landasan pacu selatan Terminal I Domestik, Bandara Soekarno Hatta (BSH) pada Selasa pagi (4/12). "Hingga saat ini (Rabu, 5/12), belum ada maskapai yang mengakui kehilangan penutup mesin pesawat yang ditemukan tergeletak di landasan pacu tersebut," kata Kepala Kantor Adban Soetta, Herry Bakti di Tangerang, Rabu, seraya menambahkan, pertemuan tersebut pada Kamis (6/12) atau Jumat (7/12). Bakti mengemukakan, seluruh maskapai yang beroperasi di bandara taraf internasional tersebut sudah dikonfirmasi, namun belum ada yang mengakui. Padahal, seharusnya pihak operator tidak perlu khawatir akan mendapatkan sanksi dari Departemen Perhubungan RI. Menurut Bakti, insiden jatuhnya fairing pesawat belum tentu kesalahan operator maskapai, namun ada kemungkinan akibat bahan (material) dari penutup mesin pesawat yang kurang berkualitas atau kesalahan dari teknisi pesawat. Bakti menuturkan, justru seharusnya pihak operator memberikan informasi jika pesawat miliknya kehilangan salah satu penutup badan pesawat ataupun insiden seperti yang terjadi kemarin, sehingga pihak pengelola bandara mendapatkan kemudahan dalam penanganannya. Bakti berjanji, akan mengungkap pemilik penutup mesin pesawat yang jatuh tersebut, selain Adban akan menyelidiki penyebab jatuhnya salah bagian pesawat itu. Namun, pihaknya belum bisa memastikan waktunya. Sementara itu, Kepala Cabang PT Angkasa Pura II BSH, Haryanto mengungkapkan, diduga kuat insiden jatuhnya salah satu penutup mesin pesawat yang ditemukan petugas "tower" tersebut, milik salah satu pesawat penerbangan domestik. Pasalnya, lokasi penemuannya di sekitar landasan pacu terminal domestik. Haryanto juga mengatakan, insiden jatuhnya fairing pesawat tidak menimbulkan gangguan jadwal penerbangan domestik, karena ketika benda berukuran segi empat tersebut ditemukan langsung dievakuasi petugas Pertolongan Pertama Penerbangan dan Pemadam Kebakaran (PPPPK) Bandara Soekarno Hatta.(*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007