New York (ANTARA News) - Balai lelang Sotheby`s, Rabu, menjual sebuah patung kecil antik dari Mesopotamia dengan harga 57 juta dolar atau sekitar Rp530 miliar, suatu rekor harga untuk patung atau barang antik yang dijual di pelelangan. Patung putih bernama Guennol Lioness setinggi 8,3 cm dari batu kapur itu dibuat pada 5.000 tahun silam di Mesopotamia, tempat lahirnya peradaban di antara Sungai Tigris dan Sungai Euphrates pada masa modern Iran dan Iran sekarang. Patung ini dianggap sebagai salah satu adikarya terakhir yang dikenal orang dari jamannya yang berada di tangan perseorangan, kata balai lelang tersebut, sebagaimana dilaporkan Reuters. Balai lelang itu tak mengungkapkan jatidiri pembelinya. Harga sebesar 57,16 juta dolar itu mengungguli rekor sebelumnya, 29.16 juta dolar, untuk sebuah patung yang dijual di pelelangan, yakni patung karya Picasso yang bernama "Tete de Femme" atau "Dora Maar". Rekor sebelumnya untuk barang antik adalah 28,6 juta dolar yang dipecahkan sebuah patung perunggu Romawi berusia 2000 tahun yang dijual Juni lalu. Guennol Liones dilelang oleh sebuah lembaga yang didirikan kolektor barang antik, Alastair Brandley Martin dan istrinya, Edith, yang memperoleh barang antik ini pada 1948. Hasil pelelangan Guennol Lioness akan diberikan kepada badan amal, kata Sotheby`s. (*)

Copyright © ANTARA 2007