Bengkulu (ANTARA News) - Gempa tektonik berkekuatan 5,3 Skala Richter (SR), Kamis pukul 19:03.45 WIB menguncang Bengkulu dan sekitarnya, namun belum ada laporan kerusakan atau korban jiwa. Berdasarkan informasi Koordinator Badan Meteorogi dan Geofisika (BMG) Bengkulu Sujud,SP di Bengkulu, lokasi gempa berada di 20 Km barat daya Bengkulu dengan kedalaman 18 Km. Posis gempa berada pada 3.94 Lintang Selatang (LS) dan 102.15 Bujur Timur (BT). Bengkulu merupakan daerah rawan gempa, daerah ini pada 21 September 2007 dihantam gempa 7,9 SR yang mengakibatkan 15 warga tewas, puluhan luka-luka dan puluhan ribu rumah roboh, rusak berat dan ringan, kerugian Rp800 miliar. Pada tahun 2000, Bengkulu juga diguncang gempa 7,3 SR mengakibatkan 94 orang meninggal, puluhan luka berat dan ringan, kerugian Rp400 miliar.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008