Bandarlampung (ANTARA News) - Gempa susulan berkekuatan 5,3 skala Richter (SR) dilaporkan telah terjadi di barat laut Manokwari, Provinsi Papua Barat,  Jumat pukul 21.35 WIB.

Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) dalam situsnya menyebutkan, pusat gempa itu berada 48 km barat laut Manokwari, 264 km barat laut Biak (Papua), 279 km timur laut Sorong (Papua Barat) atau 350 km timur laut Kaimana, Papua Barat.

Gempa tersebut terjadi pada kedalaman 30 km dengan lokasi 0,52 derajat lintang selatan- 133,79 derajat bujur timur.

Sepanjang Jumat, telah terjadi tiga kali gempa berkekuatan sedang di wilayah Papua Barat.

Pada Jumat juga terjadi gempa berkekuatan 5,0 SR di kedalaman 21 km dengan pusat gempa pada 35 km barat daya Painan, Sumbar.

Gempa 5,0 SR juga terjadi pada Jumat, pukul 18.31 WIB di 204 km barat laut Saumlaki, Maluku.(*)

Editor: Heru Purwanto
Copyright © ANTARA 2009