Jakarta (ANTARA News) - Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU), Syamsul Bahri, di hari kedua setelah dilantik langsung mendapat tugas sebagai Koordinator Wilayah (Korwil), seperti anggota KPU lainnya, dan membawawi wilayah Papua, Papua Barat, Maluku, serta Maluku Utara (Malut). "Berdasarkan hasil rapat pleno kemarin diputuskan, saya jadi Korwil Papua, Papua Barat, Maluku, dan Maluku Utara (Malut)," kata Syamsul di Kantor KPU Jakarta, Jumat. Koordinator wilayah untuk Papua dan Papua Barat sebelumnya dipegang oleh Sri Nuryanti dan Korwil Maluku dan Malut yang sebelumnya dipegang I Gusti Putu Artha, sekarang dialihkan ke Syamsul. Kedudukan Korwil yang ada saat ini, yakni Abdul Hafiz Anshary selaku Ketua merangkap anggota KPU (Korwil Sumut I), Abdul Aziz (Korwil Sumut II dan Banten), Endang Sulastri (Korwil Jawa minus Jawa Timur/Jatim), Sri Nuryanti (Korwil Jatim, Bali, NTT, dan NTB), I Gusti Putu Artha (Korwil Kalimantan), dan Andi Nurpati (Korwil Sulawesi). Sementara itu, untuk pembagian divisi, dilakukan pelimpahan dari divisi yang sebelumnya dipegang Ketua KPU, Abdul Hafiz Anshary, yakni Divisi Umum, Rumah Tangga, dan Organisasi. Struktur yang ada saat ini di KPU adalah, Andi Nurpati (Divisi Teknis Penyelenggaraan), Abdul Aziz (Divisi Perencanaan Program, Keuangan Dan Logistik), I Gusti Putu Artha (Divisi Hukum dan Pengawasan), Endang Sulastri (Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Pengembangan SDM), dan Sri Nuryanti (Divisi Humas, Data Informasi dan Hubungan Antar Lembaga), serta Syamsul Bahri (Divisi Umum, Rumah Tangga, dan Organisasi mengantikan Abdul Hafiz Anshary. Untuk tahapan pemilu, Syamsul mengatakan, masuk dalam pokja pemilihan legislatif. Dalam kesempatan itu, Syamsul menyatakan, siap dengan tugas tersebut dan meminta dukungan serta doa dari semua pihak agar bisa menjalankan tugas yang diembannya. (*)

Pewarta:
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2008