ANTARA - Departemen Teknik Lingkungan, Fakultas Teknik, Universitas Andalas Padang mengolah sampah daun dengan metode Teknologi Olah Sampah di Sumbernya (TOSS) untuk dijadikan bahan energi pembakaran. Teknologi terapan ini sudah digunakan sebuah perusahaan semen negara, agar dalam produksinya bisa meminimalisir kontribusi terhadap pemanasan global. (Fandi Yogari Saputra/Rizky Bagus Dhermawan/Rully Yuliardi Achmad)