New York (ANTARA News) - Saham Wall Street menguat pada Selasa waktu setempat, mengabaikan laporan ekonomi Amerika Serikat yang lemah, di tengah meningkatnya harapan bahwa Yunani akan mencapai kesepakatan untuk mengatasi jebakan default (kegagalan) utang.

Dow Jones Industrial Average melompat 128,21 poin (1,03 persen) menjadi ditutup pada 12.569,79. Namun, blue-chip Dow turun 1,9 persen selama bulan (Mei).

Indeks S&P 500, ukuran lebih luas dari pasar, maju 14,10 poin (1,06 persen) menjadi 1.345,20, sementara indeks komposit saham teknologi Nasdaq meningkat 38,44 poin (1,37 persen) menjadi 2.835,30.

Saham menuju lebih tinggi pada awal minggu pendek karena libur pada Senin, di tengah meningkatnya harapan sebuah solusi untuk krisis utang Yunani dan tanda-tanda pemulihan Jepang pasca-gempa yang telah mengangkat pasar-pasar luar negeri.

Pasar keuangan AS pada Senin tutup untuk "Memorial Day".

"Kekhawatiran zona euro berkurang di tengah optimisme bahwa Yunani mungkin dapat menghindari restrukturisasi utang," kata analis Charles Schwab dalam catatan kliennya.

"Optimisme yang keluar dari Eropa membantu menaungi beberapa data ekonomi AS yang mengecewakan, sementara menekan dolar AS untuk mendukung kenaikan mantap harga minyak mentah WTI."

The Conference Board mengatakan indeks kepercayaan konsumen turun menjadi 60,8 pada Mei dari 66,0 pada April karena meningkatnya kekhawatiran tentang kenaikan pengangguran dan harga makanan serta harga BBM.

Aktivitas manufaktur di wilayah Chicago melambat pada Mei untuk ketiga bulan berturut-turut, Institute for Supply Management mengatakan, sementara indeks S&P/Case-Shiller menunjukkan harga rumah turun untuk kesembilan bulan beruntun.

Di bidang merger dan akuisisi, perusahaan bahan kimia Ashland mengatakan pihaknya membeli kepemilikan pribadi Internasional Specialty Product untuk sekitar 3,2 miliar dolar AS secara tunai. Saham Ashland melompat 11,9 persen menjadi 68,34 dolar AS.

Saham Wal-Mart naik 0,9 persen menjadi 55,22 dolar AS. Pengadilan anti-trust Afrika Selatan memberikan pengecer terbesar di dunia itu lampu hijau untuk pijakan pertama di Afrika, menyetujui tawaran untuk membeli saham pengendali di Massmart, yang beroperasi di 14 negara Afrika.

Apple berbalik 3,1 persen lebih tinggi, menjadi 347,83 dolar AS, setelah perusahaan itu mengatakan kepala eksekutif Steve Jobs akan kembali dari cuti sakit pada Senin untuk meluncurkan sebuah sistem operasi baru.

General Dynamics menambahkan 4,1 persen menjadi 74,22 dolar AS setelah mengatakan pihaknya menerima 744 juta dolar AS kontrak dari Angkatan Laut AS untuk membangun dua kapal.

Pasar obligasi menguat. Hasil pada obligasi Treasury 10-tahun turun menjadi 3,05 persen dari 3,06 persen akhir Jumat, sedangkan pada obligasi 30-tahun turun menjadi 4,22 persen dari 4,24 persen. Harga dan hasil obligasi bergerak dalam arah berlawanan, demikian AFP melaporkan. (A026/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2011